Sentimen
Positif (100%)
25 Sep 2023 : 02.21
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang, bandung, Semarang, Surabaya, Bogor, Bekasi

Jelajah 3 Wisata Mall di Bandung, Surganya Tempat Belanja Fashion hingga Oleh-Oleh, Udah Pernah Mampir?

25 Sep 2023 : 02.21 Views 1

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

Jelajah 3 Wisata Mall di Bandung, Surganya Tempat Belanja Fashion hingga Oleh-Oleh, Udah Pernah Mampir?

AYOBOGOR.COM – Berikut ini terdapat rekomendasi 3 wisata mall di Bandung yang masih eksis hingga saat ini.

Apabila berada di Kota Kembang, rasanya kurang lengkap jika menjelajahi wisata mall di Bandung.

Bandung Indah Plaza, 23 Paskal Hyper Square dan Balubur Town Square merupakan tiga rekomendasi wisata mall di Bandung.

Baca Juga: Wisata Mall di Kota Bogor Ini Jadi Magnet Warga Pusat Hiburan Terdepan di Kota Hujan

Tak mengherankan jika Bandung menjadi selalu ramai dikunjungi para wisatawan di akhir pekan.

Mengingat terdapat berbagai destinasi yang dapat kalian kunjungi seperti wisata air, mall, kuliner dan masih banyak yang lainnya.

Lalu, apa saja hal yang menarik dari ketiga wisata mall di bandung?

Dikutip AYOBOGOR.COM dari akun Tik Tok @angelitaliem pada Sabtu, 23 September 2023, terdapat 3 rekomendasi wisata mall di Bandung sebagai berikut:

Baca Juga: 7 Mall Terbesar di Indonesia Tersebar di Jakarta hingga Surabaya, Cocok Buat Plesiran di Akhir Pekan

1. Bandung Indah Plaza (BIP)

Bandung Indah Plaza memang menjadi salah satu tempat belanja ikonik dan terkenal di Kota Kembang.

Bandung Indah Plaza berlokasi di Jalan Merdeka No 50, Citarum, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung.

Lokasi mall sangat strategis karena berdekatan dengan Kantor Balai Kota Bandung.

Baca Juga: Wisata Mall Terbesar di Tangerang Ini Bukan Hanya Tempat Belanja Tapi Juga Banyak Hiburan

Mall tersebut merupakan salah satu pusat tempat belanja yang sangat lengkap mulai dari fashion, elektronik, kuliner dan masih banyak yang lainnya.

Selain itu, juga terdapat berbagai tempat hiburan yang dapat kalian coba seperti XXI, Happy Kiddy, dan yang lainnya.

Mall tersebut sangat cocok dikunjungi bagi kalian yang mencari tempat hiburan dan belanja yang lengkap.

Bagi kalian yang ingin mampir, Bandung Indah Plaza buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Baca Juga: Wisata Mall di Batam, Toko Fashion Terlengkap Jadi Langganan Para Turis Asing

2. Balubur Town Square (Baltos)

Balubur Town Square atau sering dikenal Baltos merupakan mall plaza yang cukup terkenal bagi masyarakat Kota Kembang.

Balubur Town Square atau Baltos berlokasi di Jalan Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung.

Mall tersebut menawarkan berbagai macam tempat belanja fashion, aksesoris, elektronik dan yang lainnya.

Baca Juga: Wisata Mall di Semarang Favorit Warga: Direnovasi Tahun 2019, Fasilitas Komplit dan Nyaman

Namun hal yang menarik, di dalam mall tersebut terdapat tempat belanja oleh-oleh makanan ringan khas Bandung.

Oleh karena jika kalian ingin berkunjung, Balubur Town Square buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB hingga 20.00 WIB.

3. Cihampelas Walk (Ciwalk)

Cihampelas Walk alias Ciwalk merupakan salah satu mall terkenal dan terbesar di kawasan Kota Bandung.

Baca Juga: Wisata Mall di Bekasi Surganya Pencari Gadget Terkini, Cuci Mata Lihat HP dan Laptop Terkini

Cihampelas Walk berlokasi di Jalan Cihampelas No 160, Cipaganti, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat.

Mall tersebut merupakan salah satu pusat belanja terkenal di Bandung seperti elektronik, fashion maupun kuliner.

Selain itu, di area outdoor biasanya terdapat beberapa event acara musik hingga bazar fashion yang menarik.

Untuk tempat hiburan pun cukup beragam seperti XXI, Timezone, Jump’n Gym dan masih banyak yang lainnya.

Baca Juga: Wisata Mall di Bekasi, Ada Bazar Fashion Lengkap hingga Tempat Nongkrong Kece

Jika kalian ingin berkunjung, Cihampelas Walk buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Nah, itulah ulasan mengenai rekomendasi 3 wisata mall di Bandung yang menjadi salah satu pusat fashion maupun oleh-oleh.*

Sentimen: positif (100%)