Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: PT Pertamina
Kab/Kota: Tangerang, Bekasi, Depok
Tokoh Terkait

Budi Hartono
Water Mist Gedung Tinggi Dianggap Efektif Dibanding Penyiraman Air di Jalan
Merahputih.com
Jenis Media: News

MerahPutih.com - Kualitas udara di Jakarta, Depok, Bekasi, dan Tangerang menjadi sorotan. Misalnya, kualitas udara di Jakarta berada di status tidak sehat dengan indeks kualitas mencapai AQI US 171 pada Minggu (27/8).
Penjabat (Pj) Heru Budi Hartono mengatakan, pengelola gedung tinggi di Jakarta diminta untuk andil dalam penanganan buruknya kualitas di Ibu Kota dengan melakukan penyemprotan air dari puncak gedung atau water mist.
Baca Juga:
Kemenkes Bentuk Komite Penanggulangan Penyakit Respirasi dan Polusi Udara
"Terus saya minta ada beberapa gedung, terutama Pemda, kementerian, dan BUMN untuk melakukan water mist," kata
Heru menuturkan, langkah tersebut merupakan dari kesepakatan gedung-gedung pencakar langit Jakarta, demi membantu pemerintah DKI dalam menekan buruknya udara di Ibu Kota.
"Sudah bersepakatan semuanya gedung tinggi di DKI Jakarta akan melakukan itu. Nanti waktu, misal satu hari berapa kali. Itu sedang kami bahas nih," paparnya.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta, Asep Kuswanto mengatakan, penyemprotan air dari atas gedung menggunakan water mist telah diuji coba di Gedung Pertamina. Hasilnya, aksi tersebut mampu menurunkan polusi udara.
"Kita melakukan penyemprotan dari atas Gedung Pertamina dan di bawahnya langsung diukur dengan alat PM 2.5 itu ternyata bisa menurunkan kadar PM 2.5 yang ada di sekitaran gedung tersebut," paparnya.
Asep menuturkan, penyemprotan air dari puncak gedung dengan water mist dinilai lebih efektif ketimbang melakukan penyiraman air di jalan-jalan protokol Jakarta.
"Jadi disampaikan oleh Pak Gubernur juga bahwa kemungkinan water mist itu akan kita coba terapkan di Jakarta," katanya. (Asp)
Baca Juga:
Modifikasi Cuaca Tekan Polusi Hasilkan Hujan Minggu Malam di Jakarta dan Sekitarnya
Sentimen: netral (44.4%)