Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Semarang
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Loyalis Ganjar Sebut Prabowo Punya Target Pecah Belah Ganjar dan Puan
Fajar.co.id
Jenis Media: Nasional

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Loyalis Ganjar Pranowo, Jhon Sitorus, mendadak menyindir bakal Capres Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) Prabowo Subianto dalam cuitan Twitternya.
Jhon menyebut, Prabowo memiliki sebuah target dalam menghadapi Ganjar Pranowo jelang Pilpres 2024 mendatang.
"Target Prabowo adalah memecah belah Ganjar-Puan lewat parpol pendukungnya," ujar Jhon dalam cuitannya (27/8/2023).
Jhon melihat, kubu Prabowo sengaja menggiring narasi yang menyebut, Puan Maharani lebih cocok menjadi bakal Capres PDIP ketimbang Ganjar.
"Mereka sedang menarasikan seolah-olah Puan lebih pantas dengan alasan ideologis dan tirah Soekarno," bebernya.
Tambahnya, tujuan kubu Prabowo tersebut hanya satu. Mereka ingin melihat Ganjar lebih lemah dan mudah dikalahkan.
"Tujuan mereka sebenarnya satu, agar Ganjar Pranowo mudah dikalahkan," kuncinya.
Sebelumnya, Puan Maharani Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Bidang Politik sekaligus Ketua DPR RI menyampaikan orasi politik di perhelatan Apel Siaga Pemenangan Pileg dan Pilpres 2024.
Dalam orasinya, ia menyebut seluruh kader PDIP harus tegak lurus amanat partai dengan mengobarkan api perjuangan untuk mencapai kemenangan.
Apel Siaga Pemenangan Pileg dan Pilpres 2024 digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah pada Jumat (25/8/2023) malam.
Acara tersebut diketahui dihadiri 33 ribu kader PDIP.
Untuk membakar semangat seluruh kader PDIP yang hadir di Stadion Jatidiri, Bung Karno dihadirkan ke tengah-tengah masa memberikan orasi dalam bentuk hologram.
Bukan hanya itu, dalam tampilan visual terlihat Presiden Pertama RI itu menyerahkan tongkat kepemimpinan sebagai tanda meneruskan perjuangan.
Puan yang didaulat menerima tongkat kepemimpinan dari Bung Karno tegas menyatakan siap menerima amanat dari bapak bangsa tersebut.
Dia mengungkapkan tongkat komando tersebut adalah amanat Bung Karno agar PDIP bisa memenangkan Pemilu 2024.
“Kita akan mewujudkan Pemerintah ke depan dipimpin oleh kader terbaik PDI Perjuangan, pemimpin yang merakyat, saya panggil calon Presiden kita Ganjar Pranowo,” kata Puan usai menerima tongkat komando dari Bung Karno tersebut.
(Muhsin/fajar)
Sentimen: positif (95.5%)