Sentimen
Kejaksaan RI Buka 8.095 Formasi CPNS 2023, Bukan Hanya untuk Lulusan Hukum
Fajar.co.id
Jenis Media: Nasional

FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Badan Kepegawaian Negara (BKN) selaku Ketua Panselnas CASN 2023 telah mengumumkan jadwal pendaftaran CPNS 2023 dan PPPK 2023.
Plt. Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama (BHHK) BKN Nur Hasan mengimbau agar masyarakat calon pelamar CASN agar merujuk pada laman resmi pemerintah.
“Pelamar CASN diminta mencermati betul ketentuan pendaftaran yang diumumkan oleh masing-masing instansi mulai 16 September 2023 sebelum melakukan pendaftaran di portal SSCASN BKN,” ungkapnya di Jakarta, Kamis (24/8), dikutip dari situs resmi BKN.
Pengumuman seleksi akan mulai diumukan oleh masing-masing instansi pemerintah pada 16 sampai dengan 30 September 2023. Sementara pendaftaran seleksi mulai 17 September sampai dengan 6 Oktober 2023.
Dari total kuota 572.496 yang dianggarkan untuk CPNS tahun ini, terdapat berbagai formasi menarik yang bisa menjadi pilihan menjanjikan, terutama bagi mereka yang memiliki latar belakang pendidikan Sarjana Hukum.
Kejaksaan Republik Indonesia (RI) melalui Instagramnya @kejaksaan.ri, membuka total 8.095 formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tahun 2023.
Total tersebut dengan klasifikasi 7.846 formasi untuk CPNS dan PPPK sebanyak 249 formasi.
"Dengan bangga dan semangat tinggi.. kami siap menjalankan kepercayaan dari Pemerintah untuk melakukan pencarian talenta terbaik bangsa. Apakah kamu salah satunya yang kami cari” tulis unggahan tersebut, dikutip Jumat (25/8/2023).
Jumlah 8.095 itu, juka diklasifikasikan berdasarkan formasinya, yakni jaksa 2.000 formasi, lalu pelayanan barang bukti 1.446 formasi, pengelola penanganan perkara 2.142 formasi, penjaga tahanan 2.258 formasi.
Syarat mendaftarnya tak mesti lulusan Ilmu Hukum atau sarjana hukum. Selain formasi jaksa, lulusa SMA berpeluang untuk mendaftar.
(Arya/Fajar)
Sentimen: positif (97.7%)