Sentimen
Positif (33%)
25 Agu 2023 : 08.50
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang, Bintaro

Tempat Wisata Salju di Tangerang Serasa Berada di Jepang Bayar Sekali Puas Bermain 2 Jam

25 Agu 2023 : 08.50 Views 3

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

Tempat Wisata Salju di Tangerang Serasa Berada di Jepang Bayar Sekali Puas Bermain 2 Jam

AYOBOGOR.COM – Berikut ini informasi mengenai tempat wisata salju yang ada di Kota Tangerang.

Seperti yang diketahui bahwa Kota Tangerang menawarkan banyak tempat wisata yang seru dan wajib untuk dikunjungi, salah satunya yaitu Trans Snow World.

Trans Snow World merupakan tempat wisata salju sekaligus arena olahraga indoor yang berada di Bintaro, Tangerang.

Tempat wisata salju ini memiliki banyak fasilitas serta wahana salju yang menarik, tak heran banyak pengunjung yang memilih untuk menghabiskan waktu liburannya di Trans Snow World.

Trans Snow World menawarkan pengalaman seru dan menarik yaitu dengan bermain salju di dalam ruangan.

Tempat ini mengusung konsep musim dingin di Jepang dan di dalamnya terdapat aula yang sangat luas dengan hamparan serpihan es kecil alias salju.

Para pengunjung dapat meluncur di atas salju yang lembut dan pengunjung juga dapat menaiki kereta gantung.

Selain itu, terdapat juga wahana atau kegiatan seru lainnya seperti belajar ski, di tempat ini menyediakan pelatih atau Snow Ranger yang siap untuk mendampingi para pengunjung untuk belajar ski.

Di Trans Snow World juga terdapat Snow Area yang dimana para pengunjung bisa leluasa untuk bermain salju tanpa terhalang oleh pengunjung lainnya.

Di Snow Area, para pengunjung dapat menikmati salju dengan membuat boneka salju, perang bola salju, hingga membuat rumah-rumahan dari salju.

Kemudian, di Trans Snow World terdapat banyak fasilitas seperti perlengkapan bermain salju berupa sepatu boots dan kaos kaki, toilet, food court, toko souvenir, serta terdapat ruangan untuk ibu dan anak, dan masih banyak fasilitas lainnya.

Untuk harga, Trans Snow World ini dikenakan harga tiket masuk untuk Weekday sebesar Rp 230.000. Sedangkan untuk Weekend sebesar Rp 300.000.

Dengan harga tiket masuk tersebut para pengunjung dapat bermain salju selama 2 jam dan perlu diketahui bahwa harga tiket masuk berlaku untuk semua kalangan usia.

Trans Snow World berlokasi di Trans Park Mall Bintaro, Jalan Prof. DR. Satrio No.5, Pondok Jaya, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten dan tempat wisata salju ini buka setiap hari mulai dari pukul 10.00 WIB – 18.00 WIB.

Nah itu dia informasi mengenai tempat wisata salju yang seru yang ada di Trans Snow World Bintaro, Tangerang.

Sentimen: positif (33.3%)