Sentimen
Negatif (99%)
7 Agu 2023 : 16.25
Partai Terkait
Tokoh Terkait

Ditanya Soal Polusi Udara Jakarta, Jokowi Sebut Pindah ke IKN Solusinya

7 Agu 2023 : 16.25 Views 7

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

Ditanya Soal Polusi Udara Jakarta, Jokowi Sebut Pindah ke IKN Solusinya

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menyatakan, pemindahan ibu kota ke Ibu Kota Nusantara (IKN) merupakan salah satu solusi mengatasi masalah polusi yang melanda Jakarta.

Menurut Jokowi, polusi di Jakarta bakal berkurang ketika sebagian beban Jakarta dipindahkan ke IKN yang terletak di Kalimantan.

"Salah satu solusinya adalah mengurangi beban Jakarta sehingga sebagian nanti digeser ke Ibu Kota Nusantara," kata Jokowi seusai meresmikan Indonesia Arena di Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (7/8/2023).

Baca juga: Sektor Industri dari Banten Disebut sebagai Salah Satu Penyumbang Polusi di Jakarta

Jokowi melanjutkan, pembangunan moda transportasi massal seperti mass rapid transit (MRT) dan light rapid transit (LRT) untuk semua rute juga harus diselesaikan demi mengurangi polusi.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga mendorong pemakaian kendaraan listrik sebagai salah satu solusi mengurangi polisi di Jakarta.

Jokowi mengakui urusan polusi memang telah menjadi masalah menahun di Jakarta.

Baca juga: Wagub DKI Sebut Penanganan Polusi di Jakarta Tak Bisa Sepihak

"Polusi itu tidak hanya hari ini, sudah bertahun-tahun kita alami di ibu kota," kata dia.

Menurut laporan IQAir, sebuah situs pemantau kualitas udara, tingkat polusi udara di Jakarta saat ini dinilai tidak sehat.

Situs tersebut menunjukkan, konsentrasi partikulat (PM2.5) di Jakarta berada di angka 76 mikrogram per meter kubik atau 15,2 kali lipat dari standar Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

-. - "-", -. -

Sentimen: negatif (99.9%)