Sentimen
Positif (72%)
29 Jul 2023 : 13.22
Partai Terkait
Tokoh Terkait

Muncul Gas LPG Pink 3 Kg Ditengah Langkanya Gas Melon, Mulyanto PKS: Fenomena Apa Ini?

29 Jul 2023 : 13.22 Views 22

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Nasional

Muncul Gas LPG Pink 3 Kg Ditengah Langkanya Gas Melon, Mulyanto PKS: Fenomena Apa Ini?

FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Wakil Ketua Fraksi PKS DPR RI Mulyanto menyorot persoalan tabung gas melon 3 kilogram. Ia mempertanyakan fenomena yang terjadi.

“Gas melon 3 Kg. Fenomena apa ini?” kata pria yang karib disapa Pak Mul ini, dikutip fajar.co.id, Jumat (18/7/2023).

Kini, tabung 3 g disebutnya langka. Harganya pun melambung.

“Barang langka. Kalaupun ada, harganya melejit,” ujar Pak Mul.

Di tengah harga yang melambung dan langkanya tabung subsidi. Ia mengatakan kini muncul tabung gas 3 kg non subsisdi. Bentuknya seperti gas melon tapi warna pink.

“Muncul gas pink 3 kg non-subsidi,” ujarnya.

Ironinya, Pak Mul bilang hal tersebut terjadi di tengah harga gas LPG dunia turun tajam. Belum lagi dana subsidi yang dipangkas.

“Dana subsidi gas melon dihemat mencapai Rp 50 triliun,” pungkasnya.

“Ada yang bisa bantu jelaskan,” tandasnya.
(Arya/Fajar)

Sentimen: positif (72.7%)