Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Zakat Fitrah
Kab/Kota: Karawang, Palu
Tokoh Terkait

Virgoun

Panji Gumilang
Bule Kaget Dengar Gaji Masyarakat Indonesia, Netizen: Orang Kita Palugada
Pikiran-Rakyat.com
Jenis Media: Nasional

PIKIRAN RAKYAT - Beredar video sejumlah warga negara asing (WNA) atau bule kaget ketika mendengar pendapatan masyarakat Indonesia. Video viral ini awalnya beredar dari akun TikTok dengan nama akun @stevenaprilio.
Dalam video viral, akun @stevenaprilio menanyakan pada sejumlah bule mengenai estimasi mereka soal gaji rata-rata masyarakat Indonesia. Para bule yang tidak tahu menahu tersebut menakar dengan jumlah sangat tinggi.
"How much do u think they're making money every month in Indonesia (Berapa kamu pikir mereka (masyarakat) menghasilkan uang setiap bulannya di Indonesia?," kata akun tersebut.
Baca Juga: Antusias Tinggi, Harga Tiket Festival Koplo Indonesia Dijual Mulai Rp100 Ribuan
Bule dengan rambut berwarna hijau tersebut kaget ditanyai pertanyaan tersebut. Ia menjawab dengan jumlah yang cukup besar.
"Five thousand (lima ribu Dolar atau setara dengan Rp75 juta)," katanya.
@stevenaprilio menyatakan jawaban tersebut salah. Kemudian si bule menurunkan kembali harga gajinya menjadi 2 ribu dolar (setara dengan Rp30 jutaan). Dan jawaban tersebut masih salah.
Kemudian @stevenaprilio memberikan jawaban sebenarnya yang ditanggapi dengan kaget oleh si bule.
Baca Juga: Remaja Dibacok Hingga Tewas di Jatisari Karawang, Tiga Pelaku Diamankan
"300 thousand (Rp4,5 juta)," tutur si penanya.
Bule tersebut membelalak hingga membuka mulutnya, kaget dengan jawaban tersebut. "What, that actually insane (Apa, itu sih gila)," katanya.
Bule lain juga mencoba menebak berapa sebenarnya pendapatan masyarakat Indonesia.
"Average a month, maybe like three thousand or four thousand (rata-rata per bulan, mungkin seperti 3.000 atau 4.000 dolar (setara dengan Rp45-60 juta)," tuturnya.
Baca Juga: Panji Gumilang Lagi-lagi Dipolisikan, Gugatan Soal Pengelolaan Zakat dan Infak di Al Zaytun
Iya kaget ketika jumlah tersebut terus dikurangi. Matanya membelalak ketika menebak 1.000 dolar (setara dengan Rp15 jutaan) dan masih kurang.
"I assuming that the price is much lower than here (saya berasumsi jika harganya lebih murah daripada di sini)," tuturnya lagi.
Sontak video ini pun dikomentari oleh berbagai netizen yang melihatnya.
"Gaji kecil spek requirement + job palu gada (apa lu mau gua ada) syulit," tutur akun @***panjiishere.
Baca Juga: Belum Resmi Cerai dari Virgoun, Inara Rusli Kaget Diajak Taaruf Pengacara Muda
"Gimana mereka denger gaji guru honorer Rp300 ribu per bulan," kata akun @***meup.
"Iya, pantes expat di sini makmur jaya wkwkwk. Beli apart di daerah SCBD dan lain-lain. Orang Indo mau beli rumah di pinggir Jakarta aja susahnya minta ampun," tutur netizen lainnya.***
Sentimen: negatif (50%)