Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Bogor
Bogor Musim Durian, Ini Wisata Kuliner Tempat Makan Durian di Bogor yang Murah
Ayobogor.com
Jenis Media: Regional

AYOBOGOR-- Berikut ini wisata kuliner tempat makan durian di Bogor, maka bisa simak melalui artikel ini.
Tempat makanan durian di Bogor banyak dicari karena buah yang saat ini menjadi salah satu kuliner terenak untuk sebagian orang.
Meski begitu, biasanya buah durian ini juga tidak banyak disukai karena baunya yang menyengat.
Nah, jika kamu adalah salah satu penikmat buah durian, mungkin bisa simak di bawah ini rekomendasi wisata kuliner tempat makan durian di Bogor.
Kalau kamu berkunjung ke wisata kuliner tempat makan durian yang kami bagikan di bawah ini, dijamin kamu akan ketagihan.
Berikut adalah wisata kuliner tempat makan durian di Bogor.
1. Tempat makan durian di Durian Ucok
Salah satu merek Durian Ucok ini sudah terkenal sebagai salah satu olahan durian terbaik di Indonesia, selain itu juga Durian Ucok ini mempunyai cabang di beberapa Kota di Indonesia, salah satunya di Bogor.
Jika kamu berkunjung ke kuliner tempat makan durian di Bogor, maka bisa berkunjung ke Durian Ucok.
Di tempat makan ini juga kamu bisa menikmati berbagai macam olahan durian, mulai dari pancake, ice cream durian, dodol, dan masih ada banyak lagi olahan durian lainnya.
Tempat makan Durian Ucok ini bisa kamu temukan di beberapa tempat seperti di Jalan Pangrango, Jalan Pajajaran, dan juga Jalan Suryakencana.
2. Tempat makan durian di Kampung Durian Cibural
Salah satu kampung yang ada di Bogor ini terkenal karena ada perkebunan durian yang cukup luas.
Letak Kampung Durian Cibural berada di Cisarua, Bogor, dan tempat ini bisa dengan mudah untuk diakses dari pusat Kota Bogor.
Jika kamu ingin menikmati durian secara langsung dari kebunnya, maka bisa berkunjung saja ke tempat kuliner ini untuk makan durian.
Pengunjung juga dapat menikmati suasana yang damai di Kampung Durian Cibural untuk menikmati durian.
3. Tempat makan durian di Durian Banceuy
Salah satu merek olahan durian yang satu ini terkenal lho di Bogor, durian ini memiliki tekstur dan juga rasa yang khas.
Bagi kamu pecinta durian, maka bisa mencoba kuliner yang satu ini, karena produk dari Durian Banceuy diolah dengan bahan alami tanpa adanya pengawet.
Outlet dari Durian Banceuy ini juga ada di beberapa tempat di Kota Bogor, salah satunya di Jalan Raya Pajajaran.
Selain itu ada juga hidangan makanan serta makanan di tempat makan durian di Bogor ini.
Durian Banceuy menjadi kuliner makanan durian yang cocok untuk kamu kunjungi, untuk merasakan olahan durian dengan rasa yang berbeda.
Demikian informasi soal kuliner wisata tempat makan durian yang ada di Bogor, dijamin pasti akan ketagihan jika berkunjung ke salah satu tempat yang kami bagikan di atas.
Sentimen: positif (99.9%)