Sentimen
Positif (98%)
16 Mei 2023 : 07.30
Informasi Tambahan

Kab/Kota: bandung

BIKIN FULL SENYUM! Banyak Lowongan Pekerjaan di Jepang dan Korea dengan Gaji Dua Digit

16 Mei 2023 : 07.30 Views 1

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

BIKIN FULL SENYUM! Banyak Lowongan Pekerjaan di Jepang dan Korea dengan Gaji Dua Digit

SOREANG, AYOBANDUNG.COM -- Jepang dan Korea banyak menyediakan lowongan pekerjaan dari luar negeri, salah satunya Indonesia. Gaji yang ditawarkan juga cukup menggiurkan, setiap bulannya  bisa mencapai dua digit.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Bandung Rukmana mengatakan, dibanding bekerja di Timur Tengah, Jepang dan Korea memberikan jaminan gaji yang lumayan besar, mencapai dua digit.

"Di Korea, gajinya rata-rata 1,8 juta won atau sekitar 18 juta. Di Jepang bisa mencapai Rp 20 juta," tutur Rukmana, Senin 15 Mei 2023.

 Baca Juga: Komisi I DPRD Jawa Barat Berharap Kerja Sama Pemprov Jabar dengan Korea Selatan Berjalan Baik

Lowongan pekerjaan di Korea biasanya berada pada manufaktur dan perikanan. Sementara di Jepang tenaga kerja yang dibutuhkan berada dalam bidang manufaktur dan Pertanian juga tenaga medis.

Disnaker Kabupaten Bandung lanjur Rukmana, selalu mengarahkan warganya yang hendak menjadi pekerja migran untuk memilih dua negara tersebut dibandung negara lainnya.

"Saat ini ada sekitar 2.000 pekerja migran asal Kabupaten Bandung bekerja di dua negera tersebut," katanya.

Untuk bisa bekerja di Jepang atau Korea, biasanya dilakukan pelatihan terlebih dahulu selama beberapa bulan. Pelatihan tersebut berkaitan dengan bahasa dan budaya, supaya pekerja migran tidak terlalu kaget ketika bekerja di luar negeri.

 Baca Juga: SAH! Indonesia dan Korea Selatan Tak Lagi Pakai Dolar AS untuk Transaksi Bilateral: Beli Album Bisa Pakai Won?

"Banyak penyalur resmi yang bisa memberangkatkan pekerja migran ke Jepang dan Korea. Kami juga menyediakan pelatihan gratis dengan syarat harus warga Kabupaten Bandung," tutupnya.

Sentimen: positif (98.8%)