Sobat Erick gelar lomba hiasi parcel dan bukber di Kabupaten Malang
Elshinta.com
Jenis Media: Politik

Sumber foto: Supriyarto Rudatin/elshinta.com.
Elshinta.com - Sobat Erick berkunjung ke Kabupaten Malang, Jawa Timur, untuk melaksanakan rangkaian kegiatan diantaranya dengan lomba menghias parcel.
Lomba menghias parcel ini digelar oleh Sobat Erick tepatnya di Kec. Ploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Pergelaran bertujuan untuk menambah dan mengasah kreativitas yang dimiliki para warga.
Puluhan warga turut ikut serta mengikuti lomba yang diadakan Sobat Erick tersebut, mereka terlihat sangat antusias dan semangat dalam mengikuti lomba menghias parcel ini.
Andra salah satu peserta lomba mengatakan, jika dia sangat suka dengan lomba yang diadakan oleh Sobat Erick tersebut.
“Senang sekali rasanya turut serta dalam lomba menghias parcel yang diadakan oleh Sobat Erick ini, kegiatan yang cukup menarik untuk mengasah kemampuan berkesenian,” ujar Andra seperti dalam keterangan yang diterima Reporter Elshinta, Supriyarto Rudatin.
Kemudian di Kec. Dau, Kabupaten Malang, Sobat Erick membagikan takjil kepada orang-orang yang ada di jalanan, guna membantu memudahkan para masyarakat agar bisa langsung berbuka puasa di jalan ketika waktunya telah tiba.
Kegiatan tersebut pun ditutup dengan berbuka puasa bersama serta deklarasi dukungan kepada Erick Thohir, agar Erick bisa maju ke Pilpres dan terpilih sebagai Presiden di tahun 2024 mendatang.
Sentimen: positif (99.9%)