Sentimen
Positif (100%)
11 Apr 2023 : 02.25
Informasi Tambahan

Event: Ramadhan

Hewan: Ayam

Kab/Kota: bandung

Kue Apa yang Cocok Lebaran? Ada 2 Rekomendasi dan Catat Resep dan Cara Membuatnya!

11 Apr 2023 : 02.25 Views 1

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Kue Apa yang Cocok Lebaran? Ada 2 Rekomendasi dan Catat Resep dan Cara Membuatnya!

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Kue apa yang cocok lebaran? Apa saja jenis kue yang cocok disantap? Simak di sini ada 2 rekomendasi.

Jangan ragu! Pastikan 2 rekomendasi jenis kue apa yang cocok buat lebaran sudah ditentukan dan bisa dibuat sendiri dengan resep lengkap serta cara membuat ala chef.

Yuk intip, 2 rekomendasi kue apa yang cocok lebaran yang bisa dibuat sendiri di rumah, namun bergengsi, hanya dengan resep sederhana dan cara membuatnya yang sungguh-sungguh.

Baca Juga: 2 Jenis Kue Lebaran Lengkap Resep dan Cara Buat, Praktis dan Lebih Murah, Anak Kos Friendly

Selai makanan masakan lebaran yang sudah menjadi kebiasaan dalam mendukung menunaikan ibadah puasa, kue juga menjadi pelengkap untuk memeriahkan hari yang penuh rahmat ini.

Kali ini, ayobandung telah sediakan bagaimana cara menjadikan hari penuh rahmat dari yang Esa ini menjadi lebih berbahagia dengan menjadikan kue sebagai santapan tambahan.

Kue menjadi bahan yang sederhana saat berbuka, namun tentunya harus halal dan menyehatkan tubuh.

Menjaga tetap sehat, kue apa yang cocok lebaran? Berikut 2 rekomendasi dan catat resep lengkap cara membuatnya:

Baca Juga: Nggak Perlu Beli Lagi! Inilah Resep Kue Putri Salju Anti Gagal dan Pastinya Enak

Ayobandung telah merangkum dua jenis kue yang dilengkapi dengan bahan-bahan komposisinya serta cara pembuatannya.

Dimana, diantaranya adalah Crispy Cookies dan American Chocolate Chips Cookies.

Pertama Crispy Cookies

Bahan-bahan yang digunakan diantaranya meliputi:

1. 80 gram margarin

2. 50 gram mentega

3. 100 gram gula bubuk

4. 1 butir telur ayam

5. 60 gram cornflakes, memarkan agar kasar

6. 100 gram Chocolate chips

7. Ayak jadi satu bahan-bahan 200 gram tepung terigu, 30 gram tepung maizena, 30 gram susu bubuk, setengah sendok teh baking powder.

Baca Juga: Tega! Ayah 3 Anak di Kabupaten Bandung Cabuli Anak Yatim Berulang Kali

Berikut cara membuat kue Crispy Cookies

1. Kocok margarin, mentega, dan gula hingga lembut

2. Tambahkan telur, kocok hingga rata

3. Tambahkan campuran tepung aduk rata

4. Masukkan cornflakes dan Chocolate chips aduk rata

5. Sendok adonan, taruh dalam loyang datar

6. Panggang dalam oven panas 180 derajat Celcius selama 30 menit

7. Angkat dan dinginkan

American Chocolate Chips Cookies

Bahan-bahan yang digunakan meliputi:

1. 50 gram oatmeal

2. 175 gram tepung terigu

3. Setengah sendok teh soda kue

4. Setengah sendok teh baking powder

5. Setengah sendok teh garam

6. 100 gram mentega

7. 150 gram gula palem

8. 1 butir telur ayam

9. Setengah Sendok teh esens vanili

10. 250 gram chocolate chips

Baca Juga: 37 Kue Untuk Sahur dan Buka Puasa Ramadhan, Dijamin Murah, Cocok Buat Anak Kost!

Berikut cara membuat kue American Chocolate Chips Cookies

1. Masukkan oatmeal dalam food processor atau grinder, proses hingga halus. Campur dengan tepung terigu, baking powder, soda kue, dan garam. sisihkan.

2. Dikocok mentega dan gula hingga menjadi lembut

3. Masukkan telur, kocok rata.

4. Tambahkan campuran terigu dan chocolate chips. aduk rata

5. Bentuk adonan menjadi bola-bola. Pipihkan di atas loyang datar, beri jarak di antaranya.

6. Panggang dalam oven panas 180 derajat Celcius selama 20 menit.

7. Angkat dan dinginkan.

Anda masih ragu dengan jenis kue apa yang cocok lebaran? Itulah 2 rekomendasi kue lebaran yang lengkap resep dan cara membuat ala chef.***

Sentimen: positif (100%)