Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: APRIL
Tokoh Terkait
Ketika Prabowo-Puan Jadi Pasangan Capres Paling Masuk Akal Bagi PDI Perjuangan
Riau24.com
Jenis Media: Politik

RIAU24.COMÂ - Pakar politik sekaligus akademisi Universitas Bengkulu Panji Suminar meyakini komposisi pasangan Prabowo Subianto-Puan Maharani menjadi pilihan terbaik bagi PDI Perjuangan untuk Pemilu 2024.
Dengan formasi itu, Puan bisa menjadi suksesornya Megawati Soekarnoputri untuk memimpin PDIP dikutip dari republika.co.id, Senin, 3 April 2023.
"Menurut saya lebih realistis apabila Puan didorong wapres dulu dengan Prabowo jadi presiden. Hal itu lebih aman untuk memuluskan Puan menjadi suksesornya Megawati dalam memimpin PDIP dan juga menguatkan elektabilitasnya untuk pemilu berikutnya," sebutnya.
Baca Juga: KPU Riau Tetapkan 2 Balon DPD RI Lolos Vermin Kedua Pasca Mediasi Bawaslu
Menurutnya, akan lebih aman Puan mewarisi PDIP jika dia berada di tampuk kekuasaan pemerintahan.
Alasannya karena sosok yang memegang tampuk kekuasaan akan memiliki kekuatan dan sulit digoyahkan.
"Ketika PDIP mencalonkan sosok lain jadi presiden, maka saat Megawati menyudahi kepemimpinan di PDIP, ini akan lebih rentan peralihannya ke Puan Maharani, karena ada sosok kuat, katakanlah ada sosok presiden yang diusung PDIP," ujarnya.
Baca Juga: Pengamat Ini Yakin Menentukan Capres 2024 Jadi Semakin Sulit Setelah Koalisi Besar Terbentuk
Tak hanya itu, Puan saat ini juga belum memiliki elektabilitas yang tinggi, sehingga lebih realistis kalau didorong menjadi calon wakil presiden di Pemilu 2024.
"Dan sekarang tinggal siapa capresnya, saya rasa lebih realistis Prabowo, karena memiliki elektabilitas tinggi, dan juga PDIP akan memiliki koalisi besar kalau bersatu dengan Gerindra dibandingkan harus sendirian mengusung pasangan capres," sebutnya.
Sentimen: positif (97%)