Sentimen
Positif (99%)
24 Mar 2023 : 06.15
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Event: Ramadhan

Grup Musik: APRIL

Tokoh Terkait

Ini Jadwal Cuti Bersama Lebaran PNS dari SKB 3 Menteri, ASN Libur 6 Hari

24 Mar 2023 : 06.15 Views 4

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Ini Jadwal Cuti Bersama Lebaran PNS dari SKB 3 Menteri, ASN Libur 6 Hari

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM-- Cuti bersama lebaran bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) selalu menjadi kabar baik setiap tahunnya.

Walau masih awal puasa, namun tak sedikit ASN PNS yang menanyakan Tanggal berapa jadwal cuti bersama lebaran tahun 2023.

Maka itu, simak info jadwal cuti bersama lebaran, berdasarkan hari libur nasional dari SKB 3 Menteri.

BACA JUGA: Alhamdulillah! THR PNS Cair 13 April? Ini Kata Kemenkeu soal Bonus Ramadhan ASN

Selain jadwal libur cuti bersama, Tunjangan Hari Raya (THR) dan gaji pokok tentu menjadi kabar baik bagi PNS yang akan menghadapi momen lebaran.

Namun, dalam menjelang bulan Ramadhan, ada beberapa hal yang bisa dilakukan oleh PNS selain persiapan cuti bersama.

Misalnya dengan mengikuti tradisi jelang Ramadhan, seperti Nyadran untuk umat Islam yang tinggal di Jawa Tengah.

Selain itu, PNS juga dapat membersihkan rumah agar lebih nyaman selama menjalankan ibadah di rumah.

BACA JUGA: Daftar Kota Mudik Gratis Kemenhub 2023, Ini Syarat dan Cara Pendaftaran, Ada Kota Kamu?

Bagi PNS, perlu juga untuk memperhatikan jadwal cuti bersama yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

PNS akan mendapatkan cuti lebaran selama 6 hari. Di mana tanggal 22 dan 23 April sebagai hari libur nasional.

Sementara cuti bersama merayakan hari raya idul fitri diputuskan tanggal 21, 24, 25, dan 26 April 2023.

Momen cuti bersama ini harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh PNS dan keluarganya.

BACA JUGA: Selamat! Jokowi Pastikan 8 Kategori ASN Ini dapat THR dan Gaji 13, Nominalnya Disebut Lebih dari Gapok

Kegiatan seperti berkumpul bersama keluarga, melakukan aktivitas bersama, dan mengunjungi tempat-tempat yang menarik dapat menjadi pilihan selama cuti bersama tersebut.

Kabar baik tentang cuti bersama dan THR tentu memberikan semangat dan motivasi bagi para PNS untuk tetap memberikan yang terbaik dalam tugas dan tanggung jawabnya, serta menjalankan ibadah.***

Sentimen: positif (99.8%)