Sentimen
Positif (88%)
9 Feb 2023 : 01.05
Informasi Tambahan

Kasus: Zona Hijau

IHSG Ditutup Menguat Tipis 0,07 Persen, 239 Berada di Zona Hijau

9 Feb 2023 : 01.05 Views 34

Tirto.id Tirto.id Jenis Media: News

IHSG Ditutup Menguat Tipis 0,07 Persen, 239 Berada di Zona Hijau

tirto.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat pada perdagangan Rabu (8/2/2023). IHSG berada di level 6.940 (+0,07 persen). Level tertinggi hari ini tercatat pada posisi 6.961 dan level terendah indeks tercatat di 6.912.

Mengutip RTI Business, secara keseluruhan tercatat 239 saham menguat, 280 saham melemah, dan 208 saham bergerak di tempat. Sementara itu, kapitalisasi pasar terpantau pada posisi Rp9.592 triliun dengan nilai transaksi tembus Rp8,97 triliun.

Berdasarkan pantauan, Kenaikan indeks sektoral hari ini dipimpin oleh sektor transportasi dan logistik yang menguat 1,03 persen. Diikuti oleh sektor barang konsumsi primer 0,73 persen, sektor barang baku naik 0,48 persen, sektor kesehatan menguat 0,33 persen, dan sektor keuangan naik tipis 0,07 persen.

Sedangkan sektor teknologi justru melemah ke 0,73 persen. Diikuti sektor properti dan real estat turun 0,46 persen.

Penurunan lain juga terjadi pada sektor energi 0,34 persen, sektor perindustrian 0,27 persen, sektor infrastruktur turun 0,22 persen, dan sektor barang konsumsi non primer melemah 0,22 persen.

Berikut top gainers hari ini adalah:

- PT Bersama Zatta Raya Tbk (ZATA) naik 31,34 persen ke Rp88 per saham

- PT Asuransi Harta Pratama Tbk (AHAP) naik 20,63 persen ke Rp76 per saham

- PT Haloni Jane Tbk (HALO) naik 17,00 persen ke Rp117 per saham

Sentimen: positif (88.9%)