Sentimen
Negatif (100%)
3 Feb 2023 : 21.08
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bekasi, Cianjur

Kasus: pembunuhan

Tersangka Pembunuhan Berantai Wowon Mengaku Kerasukan Setan untuk Rencanakan Pembunuhan

3 Feb 2023 : 21.08 Views 13

Prfmnews.id Prfmnews.id Jenis Media: Nasional

Tersangka Pembunuhan Berantai Wowon Mengaku Kerasukan Setan untuk Rencanakan Pembunuhan

PRFMNEWS – Tersangka kasus pembunuhan berantai, Wowon Erawan atau Aki Banyu mengaku bahwa dirinya kerasukan setan untuk merencanakan pembunuhan.

Tersangka kasus pembunuhan berantai di Bekasi – Cianjur, Wowon mengaku dirinya kerasukan setan dan juga menyebutkan belum ingin bertobat jika kasusnya belum terungkap.

“Belum ada pak (keinginan tobat), tapi sekarang saya mau tobat pak (setelah tertangkap),” kata Wowon yang dikutip dari PMJ News hari ini Jumat, 3 Februari 2023.

Baca Juga: Batal Diundang Harlah Satu Abad NU, Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum Tanggapi Santai

Wowon beraksi bersama teman-temannya, Solihin alias Duloh dan Dede Solehudin yang menipu para tenaga kerja wanita dan lalu membunuhnya.

Wowon pun mengaku bahwa dirinya percaya akan agama dan Tuhan. Walaupun begitu, dirinya mengaku kerasukan setan untuk merencanakan pembunuhan tersebut.

“Percaya tuhan. Saya udah kemasukin setan aja pak. Saya nyesel sekarang sampai sekarang mau tobat,” ujarnya.

Baca Juga: Peserta Petani Milenial Berterima Kasih Karena Pemprov Jabar Mau Selesaikan Masalah Tunggakan KUR

Dirinya siap untuk menerima hukuman dan bertanggung jawab atas perbuatannya, serta meminta maaf kepada keluarga para korban yang sudah dibunuh dan yang belum dibunuh olehnya.

“Saya minta maaf ke keluarga sudah menjalankan mengorbankan anak-anaknya. Yang juga belum jadi korban saya minta maaf yang sedalam-dalamnya, udah kekhilafan saya mau diapain juga saya siap,” tandas Wowon.***

Sentimen: negatif (100%)