Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Banyumas
Fenomena Langka! Ribuan Laron Serbu Jembatan Serayu, Ini Akibatnya
Krjogja.com
Jenis Media: News

Pengendara sepeda yang melintas Jembatan Serayu di Desa Rawalo- Cindaga terpeleset. (Foto: Ist)
Krjogja.com - BANYUMASÂ - Fenomena alam langka terjadi di jembatan Sungai Serayu di Desa Rawalo - Cindaga, Kabupaten Banyumas, Senin (23/1/2013) malam. Ribuan laron yang jumlahnya tak terhitung menyerbu jembatan tersebut. Akibatnya sejumlah pengendara sepeda motor yang melewati jembatan Sungai Serayu jarak pandang terhalang.
Selain jarak pandang terhalang pengguna sepeda motor banyak yang jatuh terpeleset akibat banyaknya laron yang ada di atas jembatan atau jalan aspal.
Kapolsek Rawalo, AKP Embar Yuliono saat dikonfirmasi Selasa (24/1/2023) mengatakan, jika kejadian itu terjadi selepas Magrib, Senin (23/1/2023) malam kemarin.
"Tadi malam hewan-hewan itu muncul dari bawah jembatan Cindaga yang berbatasan dengan Rawalo, itu setelah Magrib," kata Embar.
Menurutnya banyaknya laron yang muncul dari bawah jembatan menyebabkan sejumlah pengendara terjatuh, karena terpeleset.
Anggota Polsek Rawalo yang mengetahui kejadian terus turun ke jalan untuk mengatur lalu lintas dan menghimbau pengendara untuk pelan-pelan. (Dri)
Sentimen: negatif (61.5%)