Sentimen
Positif (33%)
27 Jan 2023 : 08.17
Informasi Tambahan

Institusi: Dewan Pers

KPU Matangkan Regulasi Pendidikan Pemilih yang Bakal Nyoblos di 2024

27 Jan 2023 : 08.17 Views 7

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

KPU Matangkan Regulasi Pendidikan Pemilih yang Bakal Nyoblos di 2024

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) tengah mematangkan regulasi pendidikan pemilih yang bakal mengikuti Pemilu 2024. Regulasi itu disebut masih sama dengan yang sebelumnya.

Hal itu disampaikan komisioner KPU, Mochamad Afifuddin dalam diskusi dengan Dewan Pers di di Jakarta Pusat, Kamis (26/1/2023).

"Kami sedang mematangkan regulasi terkait dengan pendidikan pemilih, karena nanti orang menyoal apa bedanya sosialisasi dengan kampanye," ucapnya.

Mengenai kampanye, Afifuddin menegaskan regulasinya masih berpatokan pada Peraturan KPU (PKPU) Nomor 33 Tahun 2018 tentang Perubahan Kedua atas PKPU Nomor 23 Tahun 2018 tentang Kampanye.

Editor : Reza Fajri

Follow Berita iNews di Google News

Bagikan Artikel:


Sentimen: positif (33.3%)