Sentimen
Negatif (61%)
25 Jan 2023 : 02.05

I'll Be Back! Arnold Schwarzenegger Kembali dalam Film Terminator 3 Bioskop Trans TV

25 Jan 2023 : 02.05 Views 8

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

I'll Be Back! Arnold Schwarzenegger Kembali dalam Film Terminator 3 Bioskop Trans TV

Krjogja.com - I'll Be Back jadi jargon paling kondang yang diucapkan Arnold Schwarzenegger dalam film Terminator. Dengan tampilan bak robot masa depan, Arnold Schwarzenegger kembali beraksi dalam film Terminator 3: Rise of the Machines.

Film Terminator 3: Rise of the Machine bakal tayang di Bioskop Trans TV, Senin (23/1/2023) pukul 21.45 WIB. Film ini juga bisa disaksikan dalam platform streaming Vidio.

Film Terminator kini sudah memiliki enam judul berbeda dengan mengusung tema yang masih serupa. Terminator 3: Rise of the Machine masih dibintangi oleh Arnold Schwarzenegger, film barat ini rilis pada 2003 dengan durasi 109 menit.

Terminator 3: Rise of the Machines masih memiliki hubungan dengan film pendahulunya. Cerita masih berpusat pada John Connor (Nick Stahl) yang kini telah beranjak dewasa.

Jika melihat ke belakang tentang cerita Terminator 2: Judgement Day, sosok Sarah Connor, ibu dari John, masih hidup. Sayangnya, karakter Sarah Connor (Linda Hamilton) dalam seri yang ketiga ditiadakan.

Linda Hamilton selaku aktris yang memerankan karakter Sarah mengaku tidak ingin terlibat dalam Terminator seri ketiga ini. Mengutip dari laman screenrant.com, Linda sempat membaca naskah cerita Terminator 3: Rise of the Machines.

Menurutnya, karakter Sarah tidak sepenuhnya menjadi pusat perhatian. Itulah alasannya ia memilih untuk tidak terlibat dalam film ini. Absennya Linda dalam film ini akhirnya membuat cerita Terminator 3 sedikit diubah dengan meniadakan karakter Sarah. (*)

Sentimen: negatif (61.5%)