Sentimen
Positif (84%)
12 Jan 2023 : 05.41
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Solo

Partai Terkait

Bersiap Mulai Ikuti Arahan Megawati Jelang Pemilu 2024, Gibran: Turun, Harus Turun! Kamis, 12/01/2023, 05:41 WIB

12 Jan 2023 : 05.41 Views 12

Wartaekonomi.co.id Wartaekonomi.co.id Jenis Media: News

Bersiap Mulai Ikuti Arahan Megawati Jelang Pemilu 2024, Gibran: Turun, Harus Turun!
Kamis, 12/01/2023, 05:41 WIB

Warta Ekonomi, Jakarta -

Usai puncak acara HUT ke-50 PDIP yang digelar Selasa (10/1/2023), Wali Kota Solo sekaligus kader partai banteng Gibran Rakabuming Raka menyampaikan soal arahan dari Megawati Soekarnoputri.

Dalam acara tersebut, Megawati hanya memberi arahan agar para kepala daerah dari PDIP ini diminta untuk turun ke masyarakat menjelang Pemilu 2024. Melihat kondisi masyarakat seperti apa.

Baca Juga: Tanggapi Wacana Megawati 'Comeback' Jadi Capres 2024, Gibran Ngaku Manut: Saya Nunggu Perintah Saja

"Turun, harus turun. Itu wae, mulai turun," ujar Gibran, Rabu (11/1/2023).

Mengenai pergerakannya, dilihat saja nanti seperti apa. Sambil jalan saja, nanti akan ada koordinasi lebih lanjut.

"Ya, nanti lihat saja lah. Sambil jalan saja ya," ungkap dia.

Baca Juga: Bikin Jokowi, Ganjar Pranowo, dan Lembaga Survei Tak Berkutik, Rocky Gerung: Megawati Menang Banyak, Dia Nggak Mau Dikendalikan!

Menurutnya pesan-pesan untuk kepala daerah sudah ada di pidato Megawati Soekarnoputri yang berlangsung hampir selama dua jam tersebut.

"Nggak gimana gimana pie to. (Pesan dari Bu Mega?). Ya sesuai pidato beliau, sesuai arahannya beliau pasti dah liat semua to," sambungnya.

Terkait apakah nanti akan ada komunikasi dengan partai politik (parpol) di daerah-daerah. Gibran mengatakan itu nanti ketua DPC PDIP saja.

"Itu nanti tugasnya dari ketua-ketua. Ditunggu saja," katanya.

Baca Juga: Megawati Kasihani Jokowi Kalau Tidak Ada PDIP, Ahmad Ali Nggak Mau Kalah: Tanpa Diusung NasDem Juga Tidak Memenuhi

Putra sulung Presiden Jokowi ini mengaku tidak ada wejangan khusus dari ketua umum untuk dirinya maupun Kota Solo.

"Tidak ada wejangan khusus apa-apa," sambung dia.

Baca Juga: Enggak Kaget, Ternyata Ini Maksud Gibran Unggah Foto Anies di Gorong-gorong!

Ketika ditanya apakah kemarin bertemu dan mengobrol dengan Megawati, Gibran mengaku tidak. Gibran juga tidak bertemu dengan sang ayah, Presiden Jokowi. Karena setelah acara HUT ke-50 PDIP selesai langsung pulang ke Solo.

"Langsung pulang. Enggak, kita mengikuti arahan wae, mendengarkan arahan," terangnya.

Baca Juga: OJK Atur Layanan Pialang Asuransi Digital untuk Jaga Stabilitas Sistem Keuangan

Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Warta Ekonomi dengan Suara.com.

Sentimen: positif (84.2%)