Sentimen
Positif (49%)
12 Des 2022 : 12.48
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Institusi: IAIN

Kab/Kota: Cirebon, Senayan

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Anggota Komisi VI Serap Aspirasi Mahasiswa Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon

12 Des 2022 : 12.48 Views 19

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

Anggota Komisi VI Serap Aspirasi Mahasiswa Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon

KOMPAS.com – Anggota Komisi VI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Herman Khaeron menerima kunjungan audiensi dari mahasiswa pascasarjana program studi Manajemen Pendidikan Islam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon.

Menurut Herman, audiensi tersebut sekaligus mengenalkan mahasiswa mengenai proses pengambilan kebijakan dan pembentukan undang-undang (UU) di DPR.

"Selain itu, kami juga akan menerima aspirasi mahasiswa terkait status profesi mereka sebagai guru,” ungkap Herman pada Parlementaria di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Jumat (10/12/2022).

Baca juga: Anggota Komisi VI DPR Herman Khaeron Imbau Pemerintah Stop Baja Impor

Adapun tujuan para mahasiswa pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon, lanjut Herman, untuk ingin mengetahui terkait dengan kebijakan umum yang berlaku di DPR RI.

Sebab, seluruh kebijakan sendi-sendi di kehidupan berbangsa dan bernegara ibu dibahas dan diputuskan langsung di Gedung DPR.

“Jadi, mahasiswa pascasarjana ini ingin tahu bagaimana tahapan dalam pengambilan kebijakan di sini dan juga menjadi pengetahuan yang menjadi esensi dan kehadirannya,” jelas Herman dalam keterangan pers yang diterima Kompas.com, Senin (12/12/2022).

Selain mendengarkan soal kebijakan umum DPR RI, sebut dia, mahasiswa pascasarjana juga turut menyampaikan beberapa aspirasinya mengenai status profesi sebagai guru, yakni terkait dengan kebijakan sistem kurikulum, pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), dan tugas mereka selain sebagai pendidik juga menjalankan tugas sebagai administrasi.

Baca juga: Herman Khaeron Dedikasikan Diri Dampingi 1.000 Pelaku UMKM Jabar agar Naik Kelas

Herman menjelaskan, mahasiswa yang hadir kebanyakan menempuh pendidikan guru, sehingga pertanyaan-pertanyaan yang muncul berkisar pada status keguruan yang akan diemban nanti.

“Mulai dari sistem kurikulum yang berubah-ubah, dan ada juga yang disibukan dengan mengisi isian seperti administrasi. Hal ini yang akan menjadi bahan evaluasi internal sistem pendidikannya, bahkan kalau melihat perlu adanya perlindungan bagi profesinya,” ujar Herman.

Dengan demikian, politisi dari Fraksi Partai Demokrat tersebut menyatakan akan meneruskan aspirasi-aspirasi yang sudah disampaikan oleh mahasiswa pascasarjana tersebut kepada komisi terkait, yakni Komisi X DPR RI.

“Aspirasi-aspirasi yang telah disampaikan ini akan diteruskan kepada teman-teman yang ada di Komisi X DPR RI. Mudah-mudahan juga akan dibahas secara kolektif,” katanya.

-. - "-", -. -

Sentimen: positif (49.6%)