Sentimen
Netral (78%)
30 Nov 2022 : 15.59
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

Jari Tangan Balita Terjepit Kunci Pintu, Damkar Turun Tangan

30 Nov 2022 : 15.59 Views 7

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

Jari Tangan Balita Terjepit Kunci Pintu, Damkar Turun Tangan

BOGOR, iNews.id - Jari tangan bocah berinisial K (4) warga Desa Sukamantri, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor terjepit kunci slot pintu. Tim Damkar pun turun tangan untuk melepas kunci slot dari jari sang bocah.

Danru II Damkar Sektor Ciomas Mulyana mengatakan menurut keterangan keluarga awalnya bocah tersebut sedang bermain kunci slot. Tanpa disadari, jari bocah masuk ke dalam lubang dan susah untuk dilepas.

"Keluarga coba buat ngelepasin dengan berbagai macam cara tapi karena si anak kesakitan," kata Mulyana, Senin (28/11/2022).

Keluarganya yang khawatir akhirnya meminta pertolongan petugas Damkar untuk melepaskan jari bocah tersebut dari kunci slot. Mendapat laporan itu, timnya langsung bergegas menuju lokasi kejadian.

"Akhirnya menghubungi kami jam 11.00 WIB," ujarnya.

Dengan perlahan, petugas berupaya melepaskan kunci slot menggunakan gerinda mini. Sekitar 20 menit, jari tangan bocah perempuan itu berhasil dilepaskan dengan kondisi aman dan tidak terluka.

"Penanganan setengah jam dengan cara mengerinda slot kunci," tuturnya.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq

Bagikan Artikel:



Sentimen: netral (78%)